Tuesday, 12 November 2013

Cerita Malam


Tulisan ini akan sedikit seram. Iyah seseram gambar di atas. Jadi begini...

Gue adalah orang yang tertarik akan hal-hal gaib. Setiap kali orang sekitar cerita tentang pengalaman gaibnya, gue selalu kepo. Misalnya saat sepupu bercerita pernah di datangi pocong di depan rumahnya, gue langsung mendengarkan dengan seksama dan bertanya-tanya detail ceritanya.
 
Informasi yang gue dapet, dia didatangi pocong di depan jendela rumahnya. Tengah malam itu, entah mengapa, dia tiba-tiba ingin sekali melihat keluar rumah melalui jendela. Saat dia mengintip lewat jendela, dia melihat sosok pocong sedang berdiri di depan rumahnya. Kain kafannya terlihat jelas kotor dilumuri lumpur. Persis seperti pocong yang baru bangkit dari kubur. Bukan cuma itu, kepala si pocong juga enggak ada. Iyah, jadi itu pocong tanpa kepala. Serem abis! 

Continue Reading...

Thursday, 7 November 2013

Pelajaran Dari Sepatu



Sepulang kampus kemaren, gue berkeliaran di mall. Bukan, bukan untuk menghipnotis pengunjung mall lalu mengambil barang berharganya. Enggak mungkin gue melakukan kejahatan keji seperti itu. Apalagi sampai menghipnotis sepasang couple, lalu menculik si ceweknya untuk gue jadikan pacar. Walaupun gue jomblo, gue tetap punya hati. Gue adalah jomblo yang baik dan punya intergritas tinggi.
Jadi, gue berkeliaran di mall untuk hunting sepatu. Maklum, sepatu gue udah enggak bisa lagi gue pake. Tu sepatu sudah robek, dan enggak nyaman dipakai. Sudah saatnya tu sepatu digati. Cukup berat memang saat gue harus enggak lagi memakai tu sepatu. Padahal tu sepatu sudah lama menemani langkah gue. Dia selalu ada buat gue. Dan kini saat gue harus beralih ke sepatu baru, semua kenangan bareng sepatu lama gue muncul di benak.
Gue inget saat-saat gue upacara menggunakan sepatu lama gue. Gue juga inget saat gue bergembira ria bermain futsal bareng sepatu lama gue. Pokoknya sepatu lama itu sudah menjadi bagian dari hari-hari gue. Tapi gue harus menerima kenyataan bahwa kini gue harus “pindah” ke sepatu baru gue. Sepatu yang lebih baik, lebih nyaman, dan lebih menyenangkan buat gue.
Continue Reading...

Wednesday, 6 November 2013

Theater Dadakan



Belakangan ini film-film hantu luar negeri lagi marak-maraknya bergentayangan di bioskop Indonesia. Dari mulai The Conjuring, Sinister, sampai Insidious. Hal tersebut berdampak juga pada temen-temen gue di kelas. Temen-temen gue, khususunya cewek, lagi ecxited banget dengan film-film horor itu. Wajarlah mereka dan orang-orang lainnya suka dengan film horor luar negeri. Itu karna selain judulnya aja udah keren dan bikin penasaran, jalan ceritanya juga seru dan mencekam.
Hal tersebut beda banget dengan film horor dalem negeri. Film horor dalem negeri enggak pernah mencekam, tapi malah merangsang. Penonton bukan dikagetkan dengan hantu dan sound yang mencekam, tapi malah di kagetkan dengan tetek yang bergoyang-goyang dan menyembul tiba-tiba. Endingnya, setelah nonton film horor Indo, yang dirasakan bakal “kosong” dan timbul pertanyaan dalam otak yang berbunyi “Apa yang gue dapet ya dari film barusan?”
Oke, kita skip film horor dalem negeri. Kita berbicara lagi tenntang The Conjuring dkk. Gue pribadi tertarik dengan film horor luar negeri. Karna itu gue mengoleksi DVD bajakan film-film itu. Maklum, mental mahasiswa pengennya yang murah-murah ajah. Lumayan satu film cuma lima rebu. Dibandingkan nonton di bioskop yang bakal ngabisin minimal 25 rebu. Itu artinya gue untung 20 rebu kalo beli DVD bajakannya. Kan lumayan 20 rebu itu bisa gue pergunakan untuk bertahan hidup di kampus selama dua minggu dengan mengkonsumsi ketoprak.
Continue Reading...

Sunday, 3 November 2013

Air Dari Langit Itu Hujan



Bagi gue hal yang paling romantis di dunia ini adalah hujan. Saat hujan turun, burung-burung berteduh, kucing liar berteduh, para couple pun berteduh kecuali mereka yang ingin mandi hujan bareng pacar seperti di FTV.
Hujan membuat aktifitas berhenti sejenak, dan membuat siapapun menyaksikan air turun dari langit. Aroma tanah dan udara yang sejuk membuat hujan makin romantis. Gue jadi inget saat-saat makan bareng gebetan di sebuah kantin sederhana diiringi gerimis kecil nan sejuk.
Air dari langit itu selalu membuat gue tenang. Hampir sama tenangnya saat mendengar gebetan bilang, “Aku udah sampe rumah nih.”
Bukan cuma saat hujan, suasana setelah hujan enggak kalah romantis. Baik ada, atau tanpa pelangi, suasana sesudah hujan selalu romantis. Jalanan menjadi basah karna sisa air hujan, pohon terlihat segar seperti habis mandi, yang paling penting adalah aroma yang khas setelah hujan. Semuanya terlihat spesial dan indah, kecuali bagi yang mereka tinggal di perkampungan kumuh. Di sana, sesudah hujan jalan-jalan akan becek, bau sampah semerbak, banyak anak kecil telanjang dengan titit yang beregelantungan karna habis mandi hujan.
Anyway, gue berharap, suatu saat gue bisa duduk berduaan dengan dia di teras rumah sambil menikmati air yang turun dari langit... sambil minum teh sisri anget.

Menurut lo suasana teromantis tuh seperti apa? Komen yah di bawah!
Continue Reading...

Profil Penulis

My photo
Penulis blog ini adalah seorang lelaki jantan bernama Nurul Prayoga Abdillah, S.Pd. Ia baru saja menyelesaikan studinya di bidang Pendidikan Bahasa Inggris. Ia berniat meneruskan studinya ke jenjang yang lebih tinggi untuk memperdalam ilmu Pendidikan Bahasa Tumbuhan, namun sayang belum ada universitas yang membuka jurusan tersebut. Panggil saja ia “Yoga.” Ia adalah lelaki perkasa yang sangat sayang sekali sama Raisa. Di kamarnya banyak sekali terpajang foto Raisa. Sesekali di waktu senggangnya, ia mengedit foto Raisa seolah-olah sedang dirangkul oleh dirinya, atau sedang bersandar di bahunya, atau sedang menampar jidatnya yang lebar. Perlu anda tahu, Yoga memiliki jidat yang lebar. Karna itu ia sering masuk angin jika terlalu lama terpapar angin di area wajah. Jika anda ingin berkonsultasi seputar mata pelajaran Bahasa Inggris, atau bertanya-tanya tentang dunia kuliah, atau ingin mengirim penipuan “Mamah Minta Pulsa” silahkan anda kirim pesan anda ke nurulprayoga93@gmail.com. Atau mention ke twitternya di @nurulprayoga.

Find My Moments

Twitter